Berita

Pembinaan Kader Posyandu dan Posbindu Kota Depok

Untuk meningkatnkan kapasitas kader Posyandu dan Posbindu di Kota Depok, Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga (PMK) DPAPMK Kota Depok mengadakan Pembinaan Kader Posyandu dan Posbindu Tingkat Kota Depok tahun 2019, di Aula Lantai 10 Baleka 2 Balai Kota Depok, Senin (15/07/2019).

Sekretaris DPAPMK Kota Depok yang hadir mewakili sambutan Kepala DPAPMK, Widiyati mengatakan, pembinaan ini diberikan agar para kader meningkatkan pengetahuannya. Harapannya agar mereka dapat lebih mengoptimalkan kinerjanya untuk melayani masyarakat.

“Posyandu dan Posbindu memiliki peran penting masyarakat. Jadi sudah seharusnya mereka meningkatkan pelayanan agar masyarakat dapat bahagia,” ujarnya

Untuk materi yang diberikan, katanya, terdiri dari pencegahan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), Posyandu Ramah Anak, serta materi mengenai program Ketahanan Keluarga. Adapula tambahan materi dari Dinas Kesehatan (Dinkes) yaitu membahas mengenai imunisasi kepada anak.

“Pemahaman keluarga dalam hal kesehatan, tumbuh kembang, dan pendidikan balita menjadi hal yang penting. Maka harus disadari oleh orangtua dan para kader di Posyandu dan Posbindu,” tandasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *