Berita Berita Utama

Pelatihan Aplikasi Siga (Sistem Informasi Keluarga)

Bidang Ketahanan Keluarga dan Keluarga Berencana melaksanakan Pelatihan Aplikasi Siga (Sistem Informasi Keluarga) Bagi Pengelola Faskes Di Kota Depok dan dibuka secara resmi oleh Kepala DPAPMK Kota Depok, Ibu Nessi Annisa Handari di Wisma Hijau, Cimanggis, 20 Februari 2020. Serta Bagi Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) dan Tim Penggerak Desa dan Tim Pelaksana Kegiatan Di Kota Depok. Kegiatan dilaksanakan di Wisma Hijau, Cimanggis, 21 Februari 2020. Dengan narasumber dari BKKBN Provinsi Jawa Barat.

Harapannya agar para peserta juga mahir dan dapat meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan keterampilan dalam pengelolaan data statistik serta penggunaan aplikasi manajemen wilayah dan user pada aplikasi SIGA sehingga semakin mudah menyimpan dan mencari data yang akan digunakan.

Dengan Sistem Siga, Kota Depok siap menuju Data kesehatan keluarga yang berkualitas dan bermakna dalam membangun Depok yang berketahanan keluarga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *