Dinas Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga (DPAPMK) Kota Depok sesuai instruksi dari Wali Kota Depok, Bapak Mohammad Idris, ikut turun tangan membantu korban kecelakaan bus yang terjadi Sabtu (18/01/2020) di Subang, Jawa Barat.
Kepala DPAPMK Kota Depok, Ibu Nessi Annisa Handari beserta Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Pengarusutamaan Gender (PPPUG, Ibu Bety Setyorini ikut mendampingi Wali Kota Depok, Bapak Mohammad Idris dan Ketua TP PKK Kota Depok, Bunda Elly Farida dan Wakil Wali Kota Depok, Bapak Pradi Supriatna beserta istri, Wakil Ketua TP PKK Kota Depok, Bunda Martha, dalam prosesi shalat jenazah yang di-shalatkan di Masjid Assobariyah, Kelurahan Boponter dipimpin oleh Wali Kota Depok, Bapak Mohammad Idris.
Adapun korban merupakan para kader dari Kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung. Dari total 59 orang, 8 meninggal dunia (7 asal depok, 1 sopir) akan dibawa oleh mobil jenazah, 32 luka berat dan akan dibawa oleh 32 ambulans ke RSUI, dan korban luka ringan 18 orang menggunakan Mobil ELF dibawa ke RSUD Depok.