Berita

DPAPMK Satukan Persepsi Kawal Program Ketahanan Keluarga

Sekretaris DPAPMK Kota Depok, Erry Sriyanti. (Foto : Diskominfo)

 

depok.go.id – Dinas Perlindungan Anak Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga (DPAPMK) Kota Depok telah memiliki kader yang serius menangani ketahanan keluarga. Kader yang tersebar di sejumlah organisasi seperti PKK, Posyandu, hingga Kelompok Kegiatan (Poktan) seperti BKB, BKR, maupun BKL tersebut akan disatukan komitmennya demi suksesnya program unggulan Kota Depok tersebut.

Sekretaris DPAPMK Kota Depok, Erry Sriyanti mengatakan, agar lebih menyamakan gerak dan menyatukan persepsi dari kader yang tersebar tersebut, pihaknya akan menyatukan dalam sebuah grup ketahanan keluarga. Di mana anggotanya terdiri dari perwakilan komponen tersebut.

“Kita di sini urun rembuk agar para kader yang akan terjun ke lapangan sama persepsinya, karena kita mau membuat materi untuk bahan ke lapangan sehingga satu suara nanti di kader,” ujar Erry, usai membuka Training of Trainer (ToT) Kader Ketahanan Keluarga di aula lantai 5 Gedung Setda, Kamis (22/02/2018).

Ditambahkannya, dengan menyamakan persepsi ini diharapkan akan membuka wawasan kader mengenai konsep ketahanan keluarga, hingga menjadi salah satu program unggulan yang digulirkan oleh Pemkot Depok. Serta materi lainnya sehingga membuka pengetahuan dan cakrawala mereka mengenai ketahanan keluarga.

“Sekitar 45 orang ini nantinya akan menjadi ujung tombak di masyarakat, untuk menjadi salah satu faktor keberhasilan program ketahanan keluarga di Depok,” katanya.

Dirinya mengungkapkan, ke depannya setelah kelompok ini terbentuk akan terus diadakan pertemuan guna melakukan evaluasi dari yang sudah dikerjakan di lapangan. Serta diharapkan menjadi ajang saling bertukar pikiran sehingga menjadikan pembelajaran bagi wilayah lain.

“Agar ketahanan keluarga di Depok penanganannya semakin menyeluruh,” tandasnya.

Penulis: Nurul Hasanah

Editor: Dunih dan Rita Nurlita

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *